Senin, 10 Mei 2010

“Kerja Keras Adalah Energi Kita”, - Transformasi PT. Pertamina

“Kerja Keras Adalah Energi Kita”, sebuah slogan yang tepat terkait dengan hasil transformasi yang dilakukan oleh PT. Pertamina – Perusahaan minyak dan gas bumi yang dimiliki Pemerintah Indonesia (National Oil Company).

Kerja keras adalah sebuah sikap / upaya sungguh – sungguh untuk mencapai suatu tujuan yang dicita-citakan. Tranformasi sebagai hasil kerja keras tersebut kini telah dapat kita rasakan dalam peningkatan kualitas pelayanan yang diberikan Pertamina.
Kesuksesan – kesuksesan kerja keras tersebut diantaranya adalah sebagai berikut: dalam hal pola penataan SPBU yang kian rapi, bersih dan teratur telah memberi kenyamanan bagi pengendara yang hendak mengisi bahan bakar di SPBU. Tentunya hal ini memberikan add value tersendiri bagi pertamina, dimana SPBU tidak hanya berfungsi sebagai tempat pengisian bensin semata, akan tetapi juga menjadi tempat peristirahatan yang nyaman ketika pengendara sedang dalam perjalanan.
Disamping itu, dengan adanya program “SPBU Pertamina Pasti Pas” telah membuat pemilik SPBU berlomba – lomba dalam hal memberikan pelayanan yang terbaik sehingga membuat konsumen merasa puas pada saat mengisi bahan bakar. Sikap murah senyum yang ditampilkan petugas juga tak kalah menariknya. “dimulai dengan angka nol ya pak...”. sungguh adalah sebuah sikap ramah tamah yang patut untuk dicontoh dan diteladani.
Kerja keras tersebut kini telah berbuah manis. Energi yang telah dikeluarkan bersama, sebagai wujud transformasi Pertamina telah menunjukkan citra profesionalitas di berbagai bidang.
Dalam bidang teknologi informasi, inovasi – inovasi baru juga dikembangkan oleh Pertamina. Salah satunya adalah situs pertamax.pertamina.com, sebagai penyedia informasi yang berhubungan dengan pertamax dan juga sebagai wadah informasi dunia otomotif serta ajang partisipasi bagi komunitas otomotif dalam mengikuti berbagai event yang di adakan Pertamina.
Maraknya penggunaan situs jejaring Facebook dan twitter oleh masyarakat juga tak luput dari program Pertamina, dimana untuk menunjukkan komitmen Pertamina dalam membina hubungan langsung dengan pelanggan, Pertamina membuat pages khusus untuk masyarakat sebagai ajang forum dan sarana informasi tentang Pertamax. Untuk dapat bergabung dengan Facebook Pertamax Indonesia, dapat diakses di
http://www.facebook.com/pages/Pertamax/87922353816?ref=ts. Sedangkan untuk bergabung dengan twitter dapat diakses di http://www.twitter.com/pertamaxid.

Harapan kami sebagai warga negara Indonesia adalah semoga Pertamina dapat terus mempertahankan dan meningkatkan kualitas baik dalam hal produk dan pelayanannya serta tetap terus meningkatkan citra profesionalitasnya sehingga dapat bersaing dengan perusahaan - perusahaan asing dan menjadi perusahaan minyak dan gas bumi terbaik di dunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar